30 Siswa SMP Muhammadiyah Al Mujahidin Ikuti Student Exchange ke Malaysia, Singapura, dan Thailand

  • Home
  • Berita
  • 30 Siswa SMP Muhammadiyah Al Mujahidin Ikuti Student Exchange ke Malaysia, Singapura, dan Thailand
30 Siswa SMP Muhammadiyah Al Mujahidin Ikuti Student Exchange ke Malaysia, Singapura, dan Thailand

30 Siswa SMP Muhammadiyah Al Mujahidin Ikuti Student Exchange ke Malaysia, Singapura, dan Thailand

SMP Muhamamdiyah Al Mujahidin kembali melaksanakan Program Student Exchange yang sempat vakum karena Pandemi Covid-19 beberapa waktu lalu. Pada 10 Juni 2023, SMP Muhammadiyah Al Mujahidin memberangkatkan sebanyak 30 siswa berkunjung ke 3 Negara (Malaysia, Singapura, dan Thailand). Kegiatan SE ini berlangsung selama 8 hari.

 

Student Exchange adalah bagian dari kegiatan contextual learning dimana dalam kegiatan ini siswa belajar dengan 4 pola learn to know (belajar untuk mengetahui) , learn to experience (belajar untuk mengalami), learn to do (belajar untuk melakukan), dan learn to live together (belajar untuk hidup bersama).

 

Hari pertama, tibanya di Singapura para siswa diajak berkunjung ke Jawel Change, Marlion Park, Garden By the Bay, Bugis Street, dan Orchard Road. Berlanjut hari kedua, anak-anak diajak berkelililing ke Malaysia. Mengunjungi LCC, Boutique Coklat, Dataran Merdeka, istana raja, lokal produk, Batu Caves, dan menaiki Genting Highland dengan cable car.

 

Puas mengunjungi berbagai tempat di Malaysia dan Singapura, hari ketiga berlanjut ke Negeri Gajah Putih, Thailand. Sesampainya di Hatyai -  Thailand, anak-anak digiring untuk menikmati wisata khas Thailand. City Tour Hatyai, Sleeping Budha, Bukit Kwan Im, Lokal Produk, Tan Kwan Him, Pantai Sarmila, Nora Plaza, Boutique Madu, Kwan Hill Tample.

 

Setelah berwisata, SMP Muhammadiyah Al Mujahidin menuju SMK Sultanah Asma untuk studi. Di sana, siswa-siswi menampilkan drama, tarian, menyanyi, dan memperkenalkan budaya Indonesia kepada masing-masing sekolah yang hadir. Hari selanjutnya, mengunjungi SM Sains Tahfiz Alor Setar – Semesti Sekolah Menengah Kebangsaan Ibrahim

 

Perjalanan Student Exchange kali ini diakhiri dengan perjalanan berlayar dari Kedah menuju Langkawi (menaiki kapal ferry). Kemudian city tour Langkawi mengunjungi: Eagle square, jetty point mall (shopping), Night market langkawi, Kilang minyak gamat, Musium langkawi, Cable car langkawi, pantai cenang. 

 

Ini merupakan International Partnership Programme  SMP Muhammadiyah Al Mujahidin yang sudah terjalin sejak lama. Melalui Program Student Exchange dengan Sekolah Menengah Kebangsaan Paya Kemuting Kedah Malaysia dan Sekolah Menengah Kebangsaan Prestasi Tinggi Sultanah Asma dengan berbagai kegiatan seperti pertukaran kebudayaan, pembelajaran mutual di kelas, dan pembelajaran eksperimen, besar harapan sekolah agar program ini bisa memberikan kontribusi yang besar terhadap bangsa dan kualitas pendidikan di Indonesia pada khususnya.